DBAsia News

Barcelona Hanya Sanggup Imbangi Rayo Vallecano

DBasia.news – Barcelona hanya mampu memberikan satu poin di Camp Nou. Walau harus menurunkan berbagai pemain anyar baru di partai pembuka LaLiga Spanyol 2022-2023 melawan Rayo Vallecano.

Diperkuat nama-nama seperti Robert Lewandowski, Raphinha, dan Andreas Christensen sejak menit pertama, Barca memang tak henti-hentinya menebar ancaman ke gawang Los Vallecanos.

Namun determinasi anak asuh Andoni Iraola dalam menjaga kesucian gawang mereka membuat para pemain anyar Blaugrana menandai debut dengan hasil yang kurang memuaskan.

Barca terus menyerang sejak detik pertama, dan berbagai peluang apik datang silih berganti. Luar biasa bagaimana pertahanan Rayo Vallecano menjaga skor kacamata di paruh pertama.

Sejatinya bola sempat bersarang di gawang Stole Dimitrievski pada menit ke-12. Itu hasil kerja sama Ousmane Dembele dan Robert Lewandowski yang memang sudah lama diimpi-impikan Cules. Sayangnya striker Polandia itu berada di posisi offside.

Di babak kedua, malah Rayo yang pertama menebar ancaman lewat Sergio Camello di menit ke-51. Mendapat ruang di depan, penyerang pinjaman dari Atletico Madrid itu sukses melewati Jordi Alba dan Ter Stegen, tetapi tendangan cungkilannya cuma lewat di depan gawang, melebar melewati tiang jauh.

Terkaman demi terkaman diproduksi oleh anak asuh Xavi. Tetapi Dimitrievski tampil brilian dan beberapa bola masih melebar.

Franck Kessie, yang debut menggantikan Pedri, sempat mengira dirinya memecah kebuntuan di menit ke-88, tapi gelandang Pantai Gading itu berada di posisi offside ketika menyambar bola rebound.

Di saat Rayo pantang menyerah, frustrasi Barca kian memuncak. Busquets kalah duel melawan Falcao di pojok kotak penalti, dan menyikutnya sehingga diganjar kartu kuning kedua. Ditinggal sang kapten, Blaugrana bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-90+3.

Giliran Rayo yang mengira mereka menang. Tembakan Alavaro Garcia cuma bisa ditepis Ter Stegen ke arah Falcao di menit ke-90+5, dan bomber Kolombia itu langsung menyikatnya masuk gawang Barca.

Para pemain Los Vallecanos sudah berselebrasi, tetapi hakim garis kembali mengangkat benderanya tanda offside.

Pada akhirnya skor kacamata bertahan sampai peluit panjang, dan Barcelona mengawali kampanye La Liga 2022/23 dengan hasil mengecewakan.

Susunan pemain

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre Ter Stegen; Ronald Araujo, Andreas Christensen, Eric Garcia, Jordi Alba; Pablo Gavi, Sergio Busquets, Pedri; Raphinha, Robert Lewandowski, Ousmane Dembele.

Rayo Vallecano (4-2-3-1): Stole Dimitrievski; Ivan Balliu, Florian Lejeune, Alejandro Catena, Francisco Garcia; Pathe Ciss, Unai Lopez; Isi Palazon, Oscar Trejo, Alvaro Garcia; Sergio Camello.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?