DBasia.news – Yaya Toure tampaknya sangat kesal dengan perlakuan eks manajernya di Manchester City, Pep Guardiola dan bertekad menjadikan musim depan sebagai ajang pembuktian diri kepada Pep.
Toure sempat kesal ke Pep karena namanya tak dimasukkan dalam skuat City untuk Liga Champions musim 2016-17 lalu, meski kemudian ia kembali di paruh kedua.
Toure pun memilih meninggalkan City pada akhir musim kemarin meski The Citizens sukses menjadi juara. Keputusan ini diambil pemain 35 tahun itu karena dirinya hanya bermain sebanyak 10 kali sepanjang musim.
Agen Toure, Dimitri Seluk menyatakan bahwa kliennya bertekad membuktikan diri kepada Pep dengan bergabung ke rival City meski dibayar sangat murah, yakni hanya 1 poundsterling atau 18 ribu rupiah per pekan!
“Yaya menerima banyak tawaran dari beberapa negara, tawaran bernilai besar, tapi kami sudah memutuskan untuk mencurahkan musim depan kepada Guardiola,” ujar Seluk kepada Sport24.
“Untuk membuktikan kepada fans Manchester City bahwa Yaya belum habis di sepakbola. Ia masih memiliki kekuatan dan energi dan ingin bermain di Inggris musim ini,” lanjutnya.
Bisa Gabung Manchester United
Menariknya, Seluk menyatakan bahwa Yaya siap untuk membela Manchester United yang notabene merupakan rival sekota City.
“Ketika saat ini klub Inggris menghabiskan banyak uang untuk pemain, saya resmi menyatakan bahwa Yaya siap untuk pindah ke klub enam besar Inggris mana pun secara gratis dengan gaji 1 poundsterling per pekan. Selama sistem bonus berdasarkan kesuksesan diterapkan,” ungkap Seluk.
“Saya pikir pemain seperti Yaya akan bagus untuk klub seperti Arsenal, Chelsea, Manchester United, Tottenham atau Liverpool. Yaya adalah seorang juara. Dan seorang pemain top dengan kualitas kepemimpinan tak akan pernah menjadi tambahan yang buruk bagi tim, terlebih ketika ia tak membutuhkan bayaran,” pungkasnya.