DBasia.news – Arsenal sudah sepakat melepas Aaron Ramsey ke Juventus beberapa waktu lalu. Namun, sebagai gantinya, The Gunners meminta kiper kelahiran NTB, Emilio Audero, untuk merapat ke Emirates.
Arsenal kini tengah mencari pengganti Petr Cech yang sudah memastikan pensiun akhir musim nanti.
Pihak manajemen The Gunners sedang mengusahakan terwujudnya skema perekrutan di atas. Audero saat ini sedang menjalani masa peminjaman di Sampdoria dan telah tampil dalam 20 pertandingan sepanjang musim.
Pemain berusia 22 tahun tersebut memang belum membicarakan masa depannya bersama Juventus. Sejak memulai kiprahnya di akademi, ia telah beberapa kali menjalani peminjaman. Sebelumnya, ia juga dipinjamkan ke Venezia.
“Sejujurnya saat ini aku tidak sedang memikirkan masa depan seperti apa. Aku masih ingin fokus memberikan penampilan terbaik yang pastinya akan mempengaruhi nasibku di masa mendatang,” ujarnya.
Arsenal saat ini masih tertahan di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan raihan 44 angka. Mereka tertinggal tiga angka dari posisi keempat yang kini ditempati Chelsea.