DBasia.news – Guru sepak bola jenius asal Italia, Arrigo Sacchi mengeluarkan kutipan ketika menghadiri Festival Olahraga di Trento dan memberikan pidato kepada penonton.
“Tanpa evolusi, sepak bola akan mati. Dalam hal ini, Italia bukan yang pertama. Negeri kami kesulitan dari segi kultur dalam menghadapi perubahan, bahkan di saat sekarang ini ada pergerakan terima kasih atas keberanian banyak pelatih.”
Dalam acara tersebut juga, Sacchi bertemu dengan dua pelatih visioner lainnya, Carlo Ancelotti dan Pep Guardiola.
Salah satu topik seru yang dibahas mereka adalah tentang evolusi permainan tim-tim kecil Eropa. Biasanya, tim-tim tersebut identik dengan permainan bertahan dan serangan balik, khususnya ketika melawan klub besar karena kurangnya kekuatan mereka. Baik dari segi kualitas individu atau kolektif.
Namun di era milenial ini berbeda. Menurut Ancelotti, banyak klub-klub kecil yang mulai berani membangun serangan dari belakang, coba menguasai bola lebih lama dan melancarkan serangan ke pertahanan lawan. Contoh nyata itu ada di Serie A.