Arema FC Krisis Lini Depan Jelang Hadapi Persib

Persib Bandung

DBasia.newsPersiapan matang terus digeber Arema FC jelang meladeni Persib Bandung, pada laga pekan ke-21 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Kamis (13/9) mendatang.

Sayangnya, kekuatan tim Singo Edan sedikit tereduksi akibat cederanya Rivaldi Bauwo pada persiapan terakhir sebelum merapat ke Bandung. Penyumbang 5 gol untuk Arema FC musim ini tersebut tumbang setelah engkelnya terkilir pada sesi latihan tim, Jumat (7/9) kemarin pagi WIB. Namun tampaknya, cedera itu bukan yang baru dialami striker yang moncer di Liga 2 bersama Kalteng Putra itu.

“Sudah lima hari ini dia bermasalah dengan engkel. Saya harap dia cepat pulih dengan waktu yang masih tersedia,” ungkap pelatih Arema FC, Milan Petrovic.

Ia pun sudah menyiapkan taktik menghadapi Persib nanti, dengan tidak melibatkan Rivaldi Bauwo jika kondisinya tidak semakin bagus. Apalagi, ia juga mesti merelakan Dedik Setiawan yang tenaganya lebih dibutuhkan Timnas Indonesia lawan Mauritius dalam agenda uji coba, Selasa (11/9).

 

Arema


Lini serang Arema FC musim ini memang memiliki stok merata lewat keberadaan pemain lokal. Tanpa dua pemain yang sama-sama berusia 24 tahun itu, Milan masih bisa mengandalkan beberapa penyerang bertalenta untuk membuat lini serang tetap tajam.

Sektor penyerangan masih memiliki opsi pada diri Dendi Santoso, Jefri Kurniawan, Nasri, Ahmad Nur Hardianto, maupun Sunarto yang menantikan debutnya pasca datang dari Persis Solo di paruh musim kompetisi.

“Anak-anak muda di sini punya semangat yang tinggi untuk membela tim. Saya percaya motivasi mereka bahkan sampai seribu persen,” ujarnya.

“Dan mereka juga menunggu kesempatan untuk bermain setelah bekerja keras sepanjang latihan. Saya tidak cemas dengan kondisi itu,” pungkasnya.