Ansu Fati Akan Membela Timnas Spanyol

DBasia.news –  Robert Moreno, pelatih Timnas Spanyol, telah mengonfirmasi Ansu Fati sebagai bagian pertama skuat Spanyol. Kendati demikian, masih ada beberapa masalah sebelum ia benar bisa membela Spanyol.

Fati yang masih berusia 16 tahun memang tengah menjadi daya tarik tersendiri. Pemain yang lahir di Guinea Bissau itu menunjukkan kinerja yang luar biasa bersama Barcelona hingga membuat Spanyol tertarik untuk menaturalisasi Fati.

Sejauh ini beberapa laporan telah menyatakan Fati menjadi warga negara Spanyol. Tetapi, Moreno masih belum bisa memboyong Fati karena ada beberapa kendala, termasuk diantaranya cedera yang baru-baru ini dialami Fati.

“Dia belum dipilih karena saya percaya ini adalah kasus khusus yang harus ditangani secara terbuka dan benar,” ungkap Moreno, mengutip dari Football Espana, Minggu (6/10/2019).

“Saya memang mempertimbangkan untuk memanggilnya dan dia berada di skuad sementara tetapi kemudian ada beberapa masalah. Ia cedera dan itu membuatnya absen, serta ada masalah birokrasi,” tambahnya.

“Tapi dia adalah seseorang yang kami pertimbangkan karena penampilannya,” lanjutnya.

Fati sendiri pada awalnya disiapkan untuk memperkuat Timnas Spanyol U-17 di ajang Piala Dunia 2019 di Brasil. Tetapi, ia kemudian disarankan untuk tidak tampil di Tim U-17, melainkan dipromosikan ke U-21, bahkan tingkat senior.

Pada pekan depan, Spanyol akan kembali melakoni pertandingan untuk menghadapi dua laga Kualifikasi Piala Eropa 2020. Laga terdekat adalah melawan Norwegia pada Minggu 13 Oktober 2019 dini hari WIB dan Swedia pada Rabu 16 Oktober 2019 dini hari WIB.