Andres Iniesta Masih Belum Mau Pensiun

DBasia.news –  Gelandang Vissel Kobe, Andres Iniesta mengungkapkan bahwa dirinya belum siap untuk berhenti bermain sepak bola atau pensiun.

Iniesta baru-baru ini dikabarkan akan kembali ke Barcelona. Diario Sport melaporkan bahwa Barca mencoba untuk memulangkannya Januari lalu.

Saat ditanya soal pertanyaan itu, Iniesta menjawab tetap akan menghormati kontraknya di Kobe, tetapi dia masih termotivasi untuk kembali bermain.

 “Intensi saya adalah kembali bermain sepak bola. Saya punya kontrak disini sampai 2021 dan saya termovitasi untuk terus bermain. Saya ingin kembali merasakan momen dengan bola dan rumput lagi,” ujar Iniesta dilansir dari El Mundo Deportivo.

Seperti yang diketahui, liga Jepang J1 League sudah diberhentikan sementara sejak Februari lalu. Liga sempat berjalan selama satu pekan pada pekan pertama.

Iniesta datang ke Vissel Kobe pada tahun 2018 dan memenangkan Emperor’s Cup pada musim lalu. Pada Februari lalupun dia kembali membawa gelar untuk Vissel Kobe dengan memenangkan Piala Super Jepang dalam adu penalti melawan jawara J1 League musim lalu, Yokohama F. Marinos

Pada bulan Desember, Diario Sport juga melaporkan bahwa Iniesta akan bergabung ke klub Argentina, Estudiantes de la Plata, tapi tak ada tanda-tanda pemain asal Spanyol itu akan pindah.

Andres Iniesta bergabung ke akademi Barcelona pada tahun 1996. Dia berhasil melakukan debut bersama tim senior pada tahun 2002. Selama 16 tahun karirnya di Blaugrana dia mendapatkan lebih dari 30 gelar termasuk empat gelar Liga Champions.