DBAsia News

Alvaro Morata Senang Bisa Pindah ke Atletico Madrid

Alvaro Morata

DBasia.news –  Alvaro Morata pindah ke Chelsea sebesar 58 juta poundsterling pada 2017 silam karena kesulitan bermain reguler di Real Madrid.

Sayang, kariernya bersama ​The Blues tidak berjalan mulus, walau berhasil mengantarkan timnya menjuarai FA Cup, dia tampil tak konsisten hingga akhirnya pihak klub memutuskan untuk mendatangkan Olivier Giroud sebagai solusi di lini depan.

Hal yang sama masih berlanjut di musim 2018/19, sempat tampil apik di bawah arahan Maurizio Sarri, di bulan Januari ​Morata memutuskan hengkang dan menjalani masa peminjaman bersama Atletico Madrid, terlebih Sarri juga memutuskan untuk memboyong Gonzalo Higuain dari ​Juventus.

Bersama Atleti, ​Morata seperti kembali menemukan bentuk permainan terbaiknya, selain menjadi salah satu pemain andalan Diego Simeone di lini depan, pemain asal Spanyol tersebut juga sukses mengoleksi enam gol dari 17 pertandingan.

Merasa puas dengan kinerja pemain berusia 27 tahun tersebut, Atleti kemudian memilih untuk mempermanenkan kontrak ​Morata mulai tahun 2020 mendatang. Eks pemain​ Juventus itu pun menilai bahwa pilihan untuk hengkang ke Wanda Metropolitano merupakan keputusan terbaik sepanjang kariernya.

“Atletico adalah hal terbaik yang pernah terjadi dalam hidup saya. Bisa memenangkan trofi bersama klub ini akan menjadi hal yang sangat berarti, melebihi apapun. Ya, sebelumnya saya memang sudah memenangkan gelar lainnya, tetapi bersama Atleti rasanya berbeda,” ujar ​Morata dilansir ​Goal.

Menarik untuk melihat bagaimana penampilan ​Morata bersama Los Rojiblancos di musim 2018/19, peluang untuk menjadi penyerang utama pun terbuka lebar seiring dengan hengkangnya Antoine Griezmann ke ​Barcelona.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?