DBasia.news – Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengatakan bahwa Alexis Sanchez kemungkinan akan absen bermain untuk waktu yang lama.
Pemain asal Cile itu mengalami cedera hamstring dalam latihan. Kemungkinan Sanchez akan absen setidaknya selam enam pekan.
Dia kemungkinan tak akan bermain dalam 10 pertandingan, termasuk saat Man United melawan Arsenal pada 5 Desember dan Liverpool pada 16 Desember.
Pemain berusia 29 tahun itu akan menjalani pemindaian untuk menentukan seberapa serius masalahnya, tetapi Mourinho merasa pesimistis.
“Bukan cedera otot kecil yang dalam satu minggu atau 10 hari pemain sudah siap,” tutur Mourinho.
“Jadi, Alexis mengalami apa yang saya sebut cedera otot agresif,” tuturnya.