DBAsia News

Alasan Manchester United Rekrut Gelandang Berusia 35 tahun

DBasia.news – Kabarnya, Manchester United akan memboyong pria berusia 35 tahun yaitu Tom Huddlestone. Lalu, apa yang menjadi penyebabnya?

Sebelumnya, Manchester United tidak kenal kata menyerah dalam upaya mendatangkan gelandang Barcelona, Frenkie de Jong. Man United terus merayu De Jong untuk pindah setelah mengantongi kesepakatan dengan Barcelona.

Kini, Manchester United justru memburu pemain tengah berusia 35 tahun, Tom Huddlestone. Apa yang sebenarnya membuat Man United tertarik kepada Tom Huddlestone?

Rupanya, Tom Huddlestone tidak akan bermain di tim senior Manchester United. Ia akan didatangkan untuk memperkuat tim U-21. Tugas Tom Huddlestone adalah sebagai pemain merangkap pelatih.

Saat ini, Tom Huddlestone sedang tidak terikat dengan tim mana pun. Sebelumnya, ia memperkuat Hull City pada divisi Championship musim lalu, tetapi kontraknya tidak diperpanjang.

Telegraph melaporkan, jika setuju Huddlestone akan menjalani karier seperti yang pernah dilakukan Paul McShane pada musim lalu.

Saat ini, McShane memilih gantung sepetu, kendati masih bekerja di Man United sebagai juru taktik pada sektor akademi.

Tom Huddlestone merupakan pemain jebolan akademi Derby County. Pria asal Inggris itu pernah membela sejumlah klub seperti Wolverhampton Wanderers dan Tottenham Hotspur.

Catatan terbaiknya adalah meraih Piala Carling bersama Tottenham pada 2008. Selama membela The Lilywhites, Tom Huddlestone mencatatkan 207 penampilan dengan torehan 16 gol dan 31 assist.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?