DBasia.news – Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, memastikan enam pemain yang berkiprah di luar negeri, tak akan absen pada pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia Senior dan U-19/U-20.
Enam permain tersebut adalah Witan Sulaeman (FK Radnik Surdulica), Elkan Baggott (Ipswich Town U-18), Khairul Imam Zakiri (Polillas Ceuta), Brylian Aldama, David Maulana, dan Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk).
“Semua pemain dari luar negeri bisa menghadiri pemusatan latihan Timnas U-19,” kata Asisten Pelatih Timnas, Nova Arianto, kepada wartawan.
Semua pemain sudah berkumpul dan menjalani rapid test, Kamis (23/7). Setelah itu, para pemain menjalani swab test pada Jumat (24/7).
Dalam TC kali ini, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 29 pemain Timnas Indonesia Senior dan 46 penggawa Timnas Indonesia U-19.
TC kali ini sebagai persiapan Timnas Indonesia Senior menghadapi tiga pertandingan sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023. Skuat Garuda akan menghadapi tuan rumah Thailand (8/10), menjamu Uni Emirat Arab (13/10), dan tandang ke Vietnam (12/11). Pemusatan latihan juga sebagai persiapan awal Piala AFF 2020 pada November hingga Desember mendatang.
Sementara itu, TC kali ini juga dipersiapkan bagi Timnas Indonesia U-19 menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan, dan menyongsong Piala Dunia U-20 2021 Indonesia. Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Iran, dan Kamboja.