24 Pemain TC Timnas U-16

DBasia.news –  Timnas Indonesia U-16 menggelar pemusatan latihan (TC) sebagai persiapan Piala Asia U-16 2020 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, 15 hingga 26 Desember mendatang.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, memanggil 24 pemain. Rata-rata pemain yang dipanggil merupakan penggawa Timnas Indonesia U-16 tahun ini.

“Materi latihan di TC kali ini kami tekankan untuk pemantapan dan pematangan pemain karena sesuai program kami yang mengadakan TC tiap bulannya. Kami melihat progres pemain semakin baik secara tim maupun individu. Kami juga fokus untuk fisik serta maintence performa mereka,” kata Bima Sakti.

Pada tahun 2019, prestasi apik ditunjukkan oleh Timnas Indonesia U-16. Marselino Ferdinand dan kawan-kawan meraih peringkat tiga Piala AFF U-15 di Vietnam dan lolos ke putaran final Piala AFC U-16 yang rencananaya akan dihelat bulan September musim 2020 mendatang di Bahrain.

Daftar 24 pemain di TC Timnas Indonesia U-16, 15-26 Desember 2019

1. I Made Putra Kaicen, Bali United
2. Muhammad Asyurah, PSM
3. Muhammad Hisyam, Persija
4. Marcell Januar, Bali United
5. Kadek Arel, Bali United
6. Ferre Murarri, Bhayangkara FC
7. Mikael Alfredo, Persipura
8. Dimas Juliono, Persib
9. Mochammad Aditya, Borneo FC
10. Muhammad Faqih, Bhayangkara FC
11. Alexandro Felix, Barito Putera
12. Resa Aditya, Tira Persikabo
13. Ahmad Athallah, SKO Ragunan
14. Arkhan Fikri, Barito Putera
15. Marselino Ferdinan, Persebaya
16. Valeroen, Persib
17. Aditya Daffa, Barito Putera
18. Ruy Arianto, Persebaya
19. Diandra Diaz, Persib
20. Andhika Dwi, Tira Persikabo
21. Mochammad Faizal, Persela
22. Rholy Hizkia, SKO Ragunan
23. Wahyu Agong, Persebaya
24. Fiore Rafli, Persija